-->
Home » » Sumber Energi Yang Terbarukan Dan Sumber Energi tak Terbarukan

Sumber Energi Yang Terbarukan Dan Sumber Energi tak Terbarukan


Sumber Energi Yang Terbarukan Dan Sumber Energi tak Terbarukan. Sumber energi adalah segala sesuatu yang menghasilkan energy seperti nuklir, energi angin, energi surya dan sebagainya. Berbagai sumber energi diantaranya adalah sumber nergi tak terbarukan dan energi tak terbarukan. berikut penjelasannya.      

1. sumber energi tak terbarukan
Ø energi hasil tambang bumi
minyak bumi, gas dan batubara merupakan bahan bakar fosil berasal dari tumbuhan dan hewan yang terkubur jutaan tahun didalam bumi. untuk mendapatkan minyak bumi dilakukan penambangan ke dalam perut bumi. beberapa contoh minyak bumi dan pemanfaatannya adalah sebagai berikut:
§   Avtur untuk bahan bakar pesawat terbang
§   bensin yang digunakan untuk bahan bakar kendaraan bermotor
§   solar untuk bahan bakar kendaraan diesel.
§   minyak tanah untuk bahan baku lampu minyak
§   LNG (Liquid Natural Gas) untuk bahan bakar kompor gas
§   oli yang digunakan untuk pelumas mesin
§   veselin untuk bahan pembuat lilin
§   aspal untuk bahan pembuat jalan (dihasilkan di pulau buton)

Ø  Energi Nuklir
energi nuklir adalah energi potensial yang terdapat pada partikel di dalam nukleus atom. partikel nuklir seperti proton dan neutron tidak terpecah di dalam proses reaksi fisi dan fusi, tapi kumpulan dari mereka memiliki massa  lebih rendah daripada jika mereka berada dalam posisi terpisah/ sendiri-sendiri. adanya perbedaan massa ini dibebaskan dalam bentuk panas dan radiasi nuklir.

2. Sumber Energi Terbarukan
sumber energi terbarukan adalah energi yang berasal dari proses alam yang berkelanjutan, seperti tenaga surya, tenaga angin, arus air, proses biologi dan panas bumi. sumber energi terbarukan yang sekarang sedang dikembangakan adalah biogas dari kotoran ternah dan sampah biologis. beberapa energi terbarukan diantarnya adalah:

Ø  energi matahari / Surya
energi matahari/ surya adalah energi yang dikumpulkan secara langsung dari cahaya matahari. tenaga surya ini dapat digunakan untuk;
§  menghasilkan listrik menggunakan sel surya
§  menghasilkan listrik menggunakan menara surya
§  memanaskan gedung secara langsung
§  memanaskan gedung melalui pompa panas
§  memanaskan makanan menggunakan oven surya

Ø  Pembangkit listrik tenaga air (PLTA)
PLTA adalah pembangkit yang mengandalkan energi potensial dan kinetik dari air untuk menghasilkan energi listrik.

Ø  Energi Angin
energi angin adalah gerakan materi (udara) dan mampu menggerakkan turbin. turbin angin dimanfaatkan untuk menghasilkan energi kinetik maupun energi listrik. wilayah dengan angin yang lebih kuat dan konstan seperti lepas pantai dan dataran tinggi, biasanya diutamakan untuk dibangun "ladang angin". ladang angin digunakan untuk menyediakan listik di lokasi yang terisolir.

Ø  Energi Tidal
energi tidal merupakan energi yag memanfaatkan pasang surut air yang disebut juga energi pasang surut.

Ø  Biogas
biogas dapat dengan mudah dihasilkan dari berbagai limbah dari industri yang ada saat ini, seperti produksi kertas, produksi gula, kotoran hewan peternakan dan sebagainya. berbagai aliran limbah harus diencerkan dengan air dan dibiarkan secara alami berfermentasi menghasilkan gas metana. Residu dari aktivitas fermentasi ini adalah pupuk yang kaya nitrogen, karbon dioksida dan mineral.

0 komentar:

Post a Comment

Loading...
Loading...