-->
Home » » Fungsi Pers, FUNGSI PERS Sebagai Watchdog

Fungsi Pers, FUNGSI PERS Sebagai Watchdog



Fungsi Pers, FUNGSI PERS Sebagai Watchdog. Pada artikel sebelumnya telah dibahas apa itu makna atau pengertian dari pers. Sekarang adalah fungsi pers, sebenarnya apa fungsi pers. Fungsi pers sebagai Watchdog, yang berarti “mata dan telinga”. Mungkin anda sering mendengar istilah watchdog sebagai fungsi dari pers. Nah, arti dari watchdog tersebut adalah (mata dan telinga).

Fungsi pers adalah “watchdog” (mata dan telinga), pemberi isyarat, pemberi tanda-tanda dini, pembentuk opini, dan pengarah agenda kedepan. Kesemua yang telah disebutkan tadi adalah fungsi dari pers.

Anda pasti ingat dengan sejarah perang dunia II yang terjadi pada tahun 1939-1945, pada saat itu radio adalah sebagai media yang sangat berguna sebelum adanya televisi dan internet seperti sekarang ini. Jutaan orang kala itu mendengar dan mendapatkan informasi lewat radio. Pada masa itu, radio sangat berperan penting memberikan informasi kepada masyarakat, mengenai berita perang yang sedang terjadi.

Tahukah anda kapan televisi pertama kalinya mengudara secara komersial? Adalah pada tahun 1950’an, bersamaan dengan itu popularitas internet yang kemudian juga menyentuh kehidupan masyarakat dalam pers. Saat ini bahkan, radio sudah mulai tertinggal popularitasnya dengan perkembangan media penyampai informasi seperti televisi dan internet dalam pers. Anda pasti tau dengan situs-situs berita online seperti Kompas, Media Indonesia, dan Detik.com membuat masyarakat lebih mudah mendapatkan informasi terbaru, perkembangan informasi yang dapat diakses kapan dan dimana saja dengan internet.

Pada peristiwa-peristiwa di tempat yang jauh seperti peristiwa perang di suatu Negara, media berita merupakan mata dan telinga dunia. Media informasi dapat mempengaruhi pendapat atau opini masyarakat. Dengan ini dapat disimpulkan, fungsi pers pada dasarnya adalah: sebagai “Watchdog” (mata dan telinga), sebagai pemberi isyarat, pemberi tanda-tanda dini, pembentuk opini, dan pengarah agenda kedepan.

Tag.fungsi pers, kegunaan pers, peranan pers, makna pers, pers, media..

0 komentar:

Post a Comment

Loading...
Loading...